Bolabom.com - Ben Woodburn menjadi pahlawan kemenangan Wales atas Austria dalam laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018. Menjalani debut bersama tim nasional Wales di stadion Cardiff, Pemain berusia 17 tahun tersebut mampu tampil gemilang dan menjadi penentu kemenangan Wales.
Woodburn mencetak gol tunggal tersebut pada menit ke-74, sedangkan ia sendiri baru diturunkan oleh pelatih Chris Coleman pada menit ke-69 sebagai pengganti Tom Lawrence. Hanya lima menit setelah dimainkan ia langsung mencetak gol melalui tendangan keras yang bersarang di pojok gawang Austria.
"Bola tiba-tiba datang dari atas dan saya cuma berusaha melepaskan tendangan secepat mungkin," Woodburn menjelaskan kepada BBC. "Ini perasaan yang luar biasa. Saya tidak bisa meminta banyak hal dari fans. Saya tidak akan tidur malam ini," Woodburn kegirangan.
Kini Ben Woodburn menjadi pemain termuda kedua yang mampu mencetak gol untuk tim nasional Wales. Rekor pemain termuda yang mencetak gol masih di pegang oleh Gareth Bale. "Saya tahu tendangannya fantastis, tapi ketenangannya juga luar biasa," Coleman mengatakan.
Tiga angka ini membuat Wales kini menempati posisi ketiga klasemen Grup D kualifikasi Piala Dunia 2018 dengan 11 poin. Mereka masih tertinggal dua poin dari Irlandia serta empat poin dari Serbia di puncak klasemen.
Bandar Bola Terpercaya, Bandar Casino Terpercaya, Bonus deposit bola, Rolingan Casino 1%, Cashback Bola 7%, Agen bola sbobet, Agen judi online, Cashback Casino 2%, Agen Bola, Nonton Online
Pictures
No comments:
Post a Comment